Press "Enter" to skip to content

Pasangan GAAS Pilkada 2024, Bersatu Dalam Keberagaman Untuk Nunukan Lebih Maju

NUNUKAN, marajanews.id– Dalam momentum Pilkada 2024 tahun ini, Calon Bupati dan Wakil BUpati Nunukan nomor urut 1, Andi M Akbar – Serfianus (GAAS) siap membangun Kabupaten Nunukan dengan semangat keberagaman.

Dengan latar belakang yang berbeda, keduanya berkomitmen untuk menciptakan pemerintahan yang inklusif dan efektif, serta merespons kebutuhan masyarakat secara langsung.

Andi M Akbar Djuarzah, seorang politisi dari Partai Hanura, menegaskan bahwa keberagaman adalah kekuatan yang harus mendorong kemajuan daerah.

“Saya seorang Muslim, sementara Pak Serfianus berasal dari latar belakang non-Muslim. Kami percaya bahwa kolaborasi lintas agama akan membawa harmoni dan saling memahami dalam setiap program yang nantinya akan kami jalankan,” kata Andi M Akbar, Rabu (2/10/24), di Jalan Trans Lumbis Mansalong.

Melalui sosialisasinya, Andi M Akbar mengatakan aspirasi masyarakat merupakan hal utama dalam membangun Kabupaten Nunukan lebih maju.

Ia menegaskan bahwa untuk mengutamakan pelayanan publik yang transparan dan responsif. Pasangan GAAS berkomitment membawa suara masyarakat ke dalam kebijakanpembangunan.

“ Pendidikan dan kesehatan akan menjadi prioritas utama, dan kami akan menciptakan lapangan kerja melalui pengembangan ekonomi lokal,” tambahnya.

Lebih lanjut disampaikannya, Calon wakil Bupati Nunukan pasangaannya yakni mantan sekretaris daerah Nunukan, Serfianus, punya track record dalam birokrasi, juga berkomitmen berkolaborasi dalam jika nantinya terpilih dan memimpin di Kabupaten Nunukan.

“Dengan pemahaman mendalam tentang regulasi dan tata kelola pemerintahan, kami dapat memastikan setiap langkah yang diambil sesuai dengan hukum dan menghindari jebakan hukum yang dapat menghambat program-program kami,” lanjut Andi M Akbar.

Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nunukan ini berkomitmen meningkatkan anggaran dana desa dari 10 persen menjadi 13 persen, serta memperkuat program beasiswa bagi anak-anak yang berprestasi namun berasal dari kalangan kurang mampu.

“Kami percaya, dengan meningkatkan akses pendidikan dan sumber daya ekonomi, kita bisa menciptakan masa depan yang lebih baik bagi semua warga Nunukan,” tambahnya dalam sosialisasi tersebut.

Dengan semangat kebersamaan dan keberagaman, Andi M Akbar – Serfianus mengajak masyarakat untuk mendukung pasangan nomor urut 1.

“Mari kita wujudkan Nunukan yang aman, damai, lebih Maju dan Makmur. Kebersamaan kita tentunya dapat membawa perubahan positif untuk Kabupaten Nunukan,” ungkapnya..#timgaas/Adv.

Bagikan :