Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the mission-news domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the ujipopup domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the blog-time domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wordpress-seo domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114
Bangun Rumah Baca Di Sebatik, PT Nunukan Jaya Lestari (NJL) Dukung Program Polres Nunukan
Press "Enter" to skip to content

Bangun Rumah Baca Di Sebatik, PT Nunukan Jaya Lestari (NJL) Dukung Program Polres Nunukan

NUNUKAN, marajanews.id – PT Nunukan Jaya Lestari (NJL)  kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan dengan memberikan dukungan dalam membantu mewujudkan program Polres Nunukan membangun Rumah Baca  Anak Pekerja Migran Indonesia di Perbatasan tepatnya di Pulau Sebatik .

Bantuan ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) sebesar Rp. 50.000.000 (Lima Puluh Juta Rupiah)  yang diserahkan langsung Direktur PT. NJL Hamka Usman kepada Kapolres Nunukan AKBP Bonifasius Rumbewas SIK, disaksikan Wakapolres Nunukan Kompol Arofiek Aprilian Riswanto SH,SIK, dan Kasat Reskrim Iptu Agustian Sura Pratama S.Tr.K, SIK, Serta Staf Administrasi PT NJL Kasmi Kamis (21/11/2024. Di Polres Nunukan.

“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan kesenjangan Pendidikan anak-anak perbatasan, khususnya anak-anak Pekerja Migran Indonesia di Pulau Sebatik dan Semoga perusahaan semakin maju dan terus memberikan kontribusi positif,” ujar Hamka Usman.

Ia menambahkan, Pembangunan Rumah Baca yang diprogramkan Polres Nunukan tidak hanya menjadi Rumah Singgah baik para anak didik yang tinggal di Perbatasan Indonesia – Malaysia itu akan tetapi juga menjadi pusat kegiatan pembinaan bagi warga sekitar.

“Rumah Baca ini nantinya  diharapkan dapat meningkatkan fungsi dalam melayani kebutuhan masyarakat secara lebih optimal,” tuturnya

Untuk diketahui PT NJL juga rutin mendukung peningkatan kualitas Pendidikan misalnya dengan memberikan tambahan honorarium bagi tenaga pengajar, begitu juga di bidang kesehatan PT NJL senantiasa memberikan bantuan biaya Rawat Inap bagi masyarakat di wilayah operasionalnya. Hal ini sejalan dengan visi perusahaan untuk tumbuh bersama masyarakat melalui berbagai program keberlanjutan yang memberikan dampak positif secara langsung.

PT NJL juga juga telah mendaftarkan seluruh karyawannya menjadi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan telah berkontribusi terhadap kebijakan Kepala Daerah terkait dengan Program Pendanaan jaminan Kesehatan melalui Program CSR sebagaimana Surat Edaran Bupati Nunukan No 560/446/DTTK-IV/XII/2023 kepada masyarakat di Kabupaten Nunukan.

Salah satu pola dari program tersebut adalah SRIKANDI yang merupakan mekanisme pembiayaan kepesertaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui pengalokasian dana iuran peserta JKN dengan hak perawatan kelas III yang bersumber dari Dana Iuran Entitas CSR/PIPMJ Badan Usaha dan Dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah penduduk yang didaftarkan merupakan sejumlah keluarga yang kurang mampu dalam aspek ekonomi, untuk didaftarkan dan dibayarkan iurannya selama keluarga tersebut masih membutuhkan bantuan melalui program CSR.

“Melalui langkah-langkah seperti ini, PT NJL terus membuktikan dedikasinya untuk berkontribusi dalam menciptakan masyarakat yang harmonis dan sejahtera.

Sementara itu, Kapolres Nunukan AKBP Bonifasius Rumbewas SIK, pada kesempatan itu mengucapkan terimakasih atas apresiasi PT NJL dengan memberikan bantuan dalam mendukung program Polres Nunukan  membangun Rumah Baca bagi anak-anak Pekerja Migran Indonesia Indonesia di Perbatasan Pulau Sebatik ini.

“Bantuan PT NJL ini tentunya menjadi motivasi bagi perusahaan-perusahaan lainnya untuk ikut andil dalam meringankan pembiayaan program-program termasuk pembangunan Rumah Baca itu. Dengan adanya Rumah Baca nantinya para anak-anak PMI, pelajar serta seluruh lapisan masyarakat dapat belajar di dalamnya. Rumah Baca ini tentunya akan memperluas wawasan dan pengetahuan karena menjadi tempat belajar selain sekolah,” tutup Kapolres.#Adv

Bagikan :