Press "Enter" to skip to content

Tamara Moriska Dorong Anak Muda Nunukan Tingkatkan Keterampilan Berbicara

NUNUKAN, marajanews.id  – Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Utara, Tamara Moriska, SH mendorong generasi muda di Nunukan untuk meningkatkan keterampilan berbicara sebagai bekal di masa depan.

Hal ini disampaikan Tamara dalam acara Skill Update yang digelar pada Minggu (24/11/24) di Sayn Cafe & Restro Nunukan, yang diikuti oleh 50 peserta, terdiri dari pelajar dan mahasiswa di Nunukan.

Tamara menegaskan pentingnya keterampilan berbicara di depan umum, terutama bagi generasi muda yang sedang membangun karier.

“Kemampuan berbicara dengan percaya diri sangat diperlukan untuk mempersiapkan diri dalam berbagai kesempatan, baik dalam dunia pendidikan maupun dunia kerja,” ujarnya.

Tingkatkan Skill Pelajar dan Mahasiswa Nunukan, GoTM Gelar Pelatihan MC
Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kaltara, Tamara Moriska SH bersama Anggota Komite IV DPD / MPR RI Larasati Moriska dalam kegiatan Skill Update Pelatihan MC.

Pelatihan yang bertema “Building Self-Confidence through the Courage to Speak” ini bertujuan untuk mengembangkan percaya diri melalui kemampuan berbicara.

“Kegiatan ini merupakan upaya kita dalam mengasah keterampilan berbicara, khususnya menjadi Master of Ceremony (MC), yang sangat dibutuhkan dalam berbagai acara,” tambah Tamara.

Para peserta terlihat antusias mengikuti pelatihan yang dipandu oleh narasumber Protokoler Pemprov Kalimantan Utara, Indah Nazia, S.Pd.

Indah mengungkapkan bahwa pelatihan MC bukan hanya untuk mengajarkan teknik berbicara, tetapi juga untuk membangun mentalitas dan rasa percaya diri di depan publik.

“MC bukan hanya tentang menyampaikan informasi, tetapi juga tentang bagaimana cara membangun koneksi dengan audiens dan menyampaikan pesan dengan jelas dan menarik,” ujar Indah.

Menurut Indah, keterampilan berbicara di depan umum adalah salah satu kompetensi dasar yang harus dimiliki oleh setiap anak muda, terutama dengan banyaknya peluang yang ada di dunia profesional.

“Kami ingin para peserta memahami bahwa keterampilan ini sangat berguna dan bisa membuka berbagai peluang di masa depan, baik di dunia kerja maupun dalam kehidupan sehari-hari,” tuturnya.

Melalui Kegiatan ini Ketua Komisi IV DPRD Kaltara ini berharap agar kegiatan ini dapat menjadi bagian dari upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia di Nunukan.

“Dengan semakin banyaknya pelatihan seperti ini, kita berharap generasi muda di Nunukan bisa lebih siap menghadapi dunia kerja dan lebih percaya diri untuk tampil di depan umum,” jelasnya.

Selain pelatihan MC, Tamara juga merencanakan kegiatan serupa dengan tema yang berbeda, seperti pelatihan keterampilan lain yang dibutuhkan di era digital ini.

“Keterampilan berbicara hanya salah satu contoh. Kami juga akan mengadakan pelatihan lainnya untuk mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan zaman,” tambahnya.

Larasati Moriska, Anggota DPD/MPR RI Dapil Kalimantan Utara, yang turut hadir dalam acara ini, memberikan apresiasi terhadap inisiatif pelatihan ini.

Narasumber Skill Update Pelatihan MC, Protokoler Pemprov Kalimantan Utara, Indah Nazia, S.Pd
Narasumber Skill Update, Protokoler Pemprov Kalimantan Utara, Indah Nazia, S.Pd

Ia mendukung kegiatan ini karena memberikan kesempatan bagi generasi muda untuk mengembangkan diri dan menambah keterampilan yang dapat bermanfaat untuk masa depan.

Larasati juga menambahkan bahwa generasi muda harus memanfaatkan kesempatan seperti ini untuk terus belajar dan berkembang.

“kita harus siap menghadapi dunia yang penuh dengan tantangan. Pelatihan seperti ini adalah bagian dari proses membentuk karakter dan kemampuan yang dibutuhkan di dunia kerja,” kata Larasati.

Dalam acara ini, selain mendapatkan materi mengenai teknik berbicara, peserta juga diberi kesempatan untuk mempraktikkan langsung apa yang telah dipelajari dengan menjadi MC dalam simulasi acara.

Suksesnya acara ini semakin memperkuat rencana GoTM untuk melanjutkan program pelatihan serupa dengan berbagai topik yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.

“Kami ingin menciptakan program yang berkelanjutan, agar anak-anak muda di Nunukan dapat terus mengembangkan keterampilan yang mereka butuhkan,” tutup Tamara.

Dengan adanya pelatihan MC ini, diharapkan para peserta tidak hanya meningkatkan kemampuan berbicara, tetapi juga meningkatkan kepercayaan diri mereka dalam berinteraksi dengan orang lain, baik di dunia akademik, sosial, maupun profesional.#m01

Bagikan :