Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the mission-news domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the ujipopup domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the blog-time domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wordpress-seo domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/u8890763/public_html/marajanews.id/wp-includes/functions.php on line 6114
ParagonCorp Bantu Masyarakat Palestina Rp1 Miliar. · marajanews.id
Press "Enter" to skip to content

ParagonCorp Bantu Masyarakat Palestina Rp1 Miliar.

Logo PT PARAGONJAKARTA, marajanews.id – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI menerima donasi kemanusiaan untuk Palestina dari ParagonCorp sebesar Rp1 miliar.

Penyerahan donasi tersebut secara simbolis diselenggarakan di Gedung BAZNAS RI, Jakarta, Kamis (2/11/2023).

Turut hadir Pimpinan BAZNAS RI Bidang Koordinasi Nasional KH. Achmad Sudrajat, Lc., MA., CFRM, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, MA, serta Executive Vice President and Chief Administration Officer ParagonCorp Miftahuddin Amin.

Pimpinan BAZNAS RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan, MA, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Saidah meyakini, ParagonCorp memiliki komitmen yang yang jelas terhadap kemanusiaan, BAZNAS dan ParagonCorp telah melakukan kolaborasi dalam berbagai gerakan.

“Terkait dengan Palestina, BAZNAS dan ParagonCorp telah memberikan beasiswa untuk anak-anak Palestina yang kita kuliahkan di Indonesia, ada 7 mahasiswa yang kuliah di UNHAS,” ujar Saidah.

Terkait bantuan untuk Palestina, lanjut Saidah, pada tahap pertama BAZNAS akan mengirimkan bantuan kemanusiaan sebanyak 21 ton yang terdiri atas bahan makanan, obat-obatan, alat kesehatan, kemudian konsen terhadap kebutuhan anak-anak, dan perempuan, juga bantuan menuju musim dingin berupa selimut.

“Insya Allah dalam waktu dekat BAZNAS juga akan mengirimkan tim untuk terjun langsung ke Gaza, Palestina melalui pintu Rafah, Mesir. Saat ini kami sedang mengurus perizinan dan melakukan koordinasi dengan Bulan Sabit Merah Mesir,” ucapnya.

Saidah berharap, bantuan yang dikirim menjadi harapan dan kebahagiaan bagi masyarakat di Gaza, Palestina.

“Mudah-mudahan pesan-pesan kebaikan yang dikirimkan oleh ParagonCorp ini akan menjadi harapan bagi masyarakat Palestina. Karena ini bagian dari misi membantu manusia dan kemanusiaan,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama Executive Vice President and Chief Administration Officer ParagonCorp Miftahuddin Amin menyampaikan apresiasi kepada BAZNAS yang telah mendukung ParagonCorp untuk bergerak menyalurkan dana bantuan kemanusiaan.

“Mudah-mudahan ParagonCorp bersama BAZNAS semakin erat, insya Allah ini bantuan tahap pertama untuk membantu masyarakat Palestina. Kami berupaya memberikan kebermanfaatan bukan hanya untuk sekitar tetapi juga untuk dunia,” kata Miftah.

Miftah berharap, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban masyarakat Palestina. Pihaknya juga berupaya untuk memberikan bantuan-bantuan lain yang dibutuhkan untuk membantu masyarakat Gaza, Palestina.

BAZNAS mengajak masyarakat Indonesia untuk berdonasi dan mendoakan keselamatan warga Palestina yang masih berada di bawah serangan Israel. Bantuan dapat disalurkan melalui link baznas.go.id/sedekahduniaislam atau transfer ke rekening BSI 100.426.6893.#CorcomparagonCorp.

Bagikan :