Press "Enter" to skip to content

Perkuat Komitmen Nasionalisme, Puluhan Santri Ikuti Sosialisasi Empat Pilar MPR RI.

NUNUKAN, marajanews.id – Puluhan Santri di Kabupaten Nunukan mengikuti kegiatan sosialisasi empat pilar MPR RI, Sabtu (22/06/24) sekira jam 5 sore di Jalan Mandor Beddu Kelurahan Nunukan Timur, dihadiri para Santri dan ustad serta tokoh masyarakat di Kelurahan Nunukan Timur.

Senator DPD / MPR RI Dapil Kalimantan Utara, Asni Hafid mengatakan, kegiatan ini Kembali digelar dan dikhususkan kepada Santri bertujuan untuk pemahaman dan komitmen para santri terhadap nilai-nilai kebangsaan yang menjadi landasan kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia.

“ Kembali kita gelar kegiatan ini untuk para Santri di Nunukan, untuk lebih memahami dan memperkuat komitmen terhadap nilai nilai kebangsaan di wilayah perbatasan,” kata Asni Hafid.

Perkuat Komitmen Nasionalisme, Puluhan Santri Ikuti Sosialisasi Empat Pilar MPR RI.
Senator DPD / MPR RI Dapil Kalimantan Utara menyampaikan Sambutan Dalam Kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI

Asni Hafid menjelaskan, pentingnya memahami dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Empat Pilar Kebangsaan tidak lain adalah untuk membangun bangsa yang kuat dan bermartabat.

Ia juga mengingatkan bahwa sebagai santri, tentu memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga keutuhan dan persatuan bangsa.

Usai penyampaian materi, sesi diskusi dan tanya jawab pun dibuka. Para santri sangat antusias menyampaikan pertanyaan dan berdiskusi mengenai berbagai isu terkait kebangsaan.

Seperti bagaimana cara menjaga persatuan di tengah keragaman, peran santri dalam pembangunan bangsa, dan tantangan yang dihadapi Indonesia dalam menjaga keutuhan NKRI.

Dalam kegiatan sosialisasi ini, salah satu santri, Imran mustofa, menyampaikan pandangannya tentang pentingnya peran generasi muda dalam menjaga keutuhan bangsa.

” Sebagai santri, kita harus menjadi teladan dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila. Kita harus mampu menunjukkan bahwa meskipun berbeda-beda, kita tetap satu dalam bingkai NKRI,” ujarnya dengan penuh semangat.

Untuk mendalami nilai nilai kebangsaan tersebut, panitia telah menyiapkan dan membagikan paket buku empat pilar kebangsaan Indonesia.

Perkuat Komitmen Nasionalisme, Puluhan Santri Ikuti Sosialisasi Empat Pilar MPR RI.
Perkuat Komitmen Nasionalisme, Puluhan Santri Ikuti Sosialisasi Empat Pilar MPR RI.

Hal ini tentunya dapat menjadi referensi bagi Santri agar ikut serta mensosialisasikan empat pilar Kebangsaan Indonesia di wilayah Perbatasan Indonesia.

Karena itu Asni Hafid tak henti hentinya mensosialisasikan empat pilar Kebangsaan tersebut yang juga merupakan tugas anggota DPD / MPR RI sesuai dengan peraturan dan perundang undangan.

“ Saya mengajak seluruh santri untuk selalu mengamalkan nilai-nilai kebangsaan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga kita menjadi generasi yang tidak hanya berilmu tetapi juga berakhlak mulia dan cinta tanah air.” kata Asni.

Ia berharap dengan kegiatan sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan ini, para santri semakin memahami dan menghayati nilai-nilai kebangsaan yang menjadi landasan kehidupan berbangsa dan bernegara.

“ Semoga para santri dapat menjadi agen perubahan yang membawa kebaikan dan kemajuan bagi bangsa Indonesia.” tutup Asni Hafid.#m01/Adv

Bagikan :