Press "Enter" to skip to content

Deklarasi Pimpinan DPD / MPR RI Tahun 2024-2029.

JAKARTA, marajanews.id – Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI menggelar kegiatan Deklarasi Pimpinan DPD / MPR RI Tahun 2024-2029, Minggu (23/6/24) di Telaga Senayan Jakarta.

Kegiatan ini dihadiri, Ketua DPD / MPR RI, Layalla Mattalitti serta anggota DPD terpilih tahun 2024 dari masing Daerah Pemilihan di Indonesia.

Acara ini diwarnai dengan ragam dinamika politik dan pengumuman dari beberapa tokoh terkemuka yang mencalonkan diri.

Dalam agenda tersebut Ketua DPD RI periode 2019-2024 dari Provinsi Jawa Timur ini, meresmikan dirinya mencalonkan Kembali sebagai pimpinan DPD RI, menyusul Nono Sampono (Maluku), Tamsil Linrung (Sulawesi Selatan) dan Elvina dari Jambi.

Masing-masing kandidat mendeklasikan visi misinya untuk menakhodai Pimpinan DPD RI periode 2024-2029. Adu gagasan yang tentunya akan membawa bangsa dan negara republic Indonesia kea rah yang lebih baik mewarnai kegiatan deklarasi tersebut.

Seperti yang disampaikan La Nyalla Mattalitti, tentunya bakal melanjutkan sejumlah program dan inisiatif yang telah dijalankannya selama masa kepemimpinannya, termasuk peningkatan fasilitas untuk anggota DPD dan penguatan peran DPD dalam legislasi​.

“ Ini yang harus kita perjuangkan, hak dan fasilitas anggota DPD dan penguatan posisi DPD dalam sistem ketatanegaraan Indonesia,” kata La Nyalla.

Selain ekternal, La Nyalla juga focus pada isu penting yakni penambahan SDM untuk anggota DPD termasuk akomodasinya.

Tak jauh berbeda dengan Deklarasi tiga kandidat lainnya, semua berharap bahwa anggota DPD / MPR RI harus bisa membawa perubahan positif dan memperkuat peran DPD dalam proses legislasi dan pembangunan daerah.#m01.

Bagikan :