Press "Enter" to skip to content

Kepala Daerah Se-Indonesia Kumpul di Monas, Gladi Bersih dan Siap Ikuti Pelantikan Besok

JAKARTA, marajanews.id – Sejak pagi tadi, kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat dipenuhi kepala daerah terpilih seluruh Indonesia, mereka berkumpul mengikuti gladi bersih pelantikan. Rabu (19/2/25).

Gladi bersih ini merupakan persiapan menjelang pelantikan serentak dari 481 kepala daerah terpilih dari total 505 yang akan dilantik.

Pelantikan ini mengacu pada Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 13 Tahun 2025 tentang Tata Cara Pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Daerah.

Sementara itu, 24 kepala daerah lainnya, termasuk 22 dari Aceh, akan mengikuti mekanisme pelantikan khusus yang berlaku di daerah masing-masing.

Irwan Sabri, SE dan Hermanus, S.Sos, pasangan Bupati dan Wakil Bupati Nunukan periode 2025-2030, turut hadir dalam gladi bersih ini.

Pasangan kepala daerah Kabupaten Nunukan tersebut hadir bersama ratusan kepala daerah lainnya mengikuti rangkaian latihan yang telah dimulai sejak pagi tadi.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan semua persiapan pelatikan berjalan lancar dan sesuai dengan aturan keprotokoleran.

Melalui gladi bersih pelantikan itu, para kepala daerah yang terpilih diperkenalkan dengan tata cara pelantikan, meliputi pengucapan sumpah jabatan serta penyerahan simbolis jabatan sebagai tanda resmi dimulainya masa kepemimpinan di daerah masing-masing.

Kegiatan ini digelar penuh perhatian dan ketelitian untuk memastikan pelantikan keesokan harinya akan berjalan lancar, dan setiap detail pelaksanaan turut disosialisasikan agar para kepala daerah dapat memahami proses yang akan mereka jalani.

Momen ini tentu bermakna bagi para kepala daerah yang akan memegang tampuk kepemimpinan, tugas dan tanggungjawab sudah didepan mata, mereka nantinya menjadi sosok yang bertanggung jawab atas kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Karena itu, Pelantikan Kepala Daerah ini bukan sekadar seremoni, melainkan simbol kepercayaan rakyat yang harus dijaga dengan sepenuh hati dan dedikasi tinggi.

Momentum Pelantikan Kepala Daerah

Pelantikan Kepala Daerah yang dijadwalkan pada Kamis, 20 Februari 2025, di Istana Merdeka, akan dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.

Hal Ini merupakan momentum dalam perjalanan politik dan pemerintahan di Indonesia, karena pelantikan ini menandai awal dari periode baru bagi setiap daerah di seluruh Indonesia.

Proses pelantikan tentunya akan dilaksanakan penuh khidmat, yang diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi para pemimpin baru terpilih untuk memulai tugasnya dengan semangat dan komitmen yang tinggi.

Harapan besar pun disematkan kepada para kepala daerah yang terpilih untuk dapat menjalankan amanah rakyat dengan baik dan penuh tanggung jawab.

Masyarakat Indonesia menantikan perubahan yang dapat diwujudkan melalui kepemimpinan yang cerdas, inovatif, dan berpihak pada kepentingan rakyat.

Keberhasilan Kepala Daerah dalam memimpin akan sangat bergantung pada kemampuan untuk menghadapi tantangan, serta kemampuan untuk bekerja sama berbagai pihak demi tercapainya kesejahteraan bersama.#m03

Bagikan :