Press "Enter" to skip to content

BIN Kalimantan Utara Gelar Vaksinasi Massal di Perbatasan RI-Malaysia.

NUNUKAN, marajanews.id – Badan Intelejen Negara (BIN) Kalimantan Utara menggelar Vaksinasi Massal, Kamis (28/10) di Gedung Serbaguna Aztrada 88 Sei. Nyamuk Kec. Sebatik Timur Kabupaten Nunukan

Valsinasi Covid 19 di Sebatik Nunukan
Valsinasi Covid 19 di Gedung Aztrada 88 Sebatik Nunukan.

Vaksinasi yang diselenggarakan di pulau perbatasan RI – Malaysia ini mendapat sambutan antusias dari pelajar dan masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi.

Hal ini tampak dari membludaknya masyarakat dan pelajar sejak pagi hari mendatangi lokasi vaksinasi untuk mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 jenis Sinovac.

Guna mensukseskan kegiatan vaksinasi massal ini, BIN Daerah Kalimantan Utara menggandeng seluruh elemen baik dari TNI-POLRI, Pemerintah Daerah, Dinas Kesehatan serta Organisasi Kemasyarakatan Aliansi Sebatik Peduli.

Valsinasi Covid 19 di Sebatik Nunukan
Pelaksanaan Valsinasi Covid 19 di Sebatik Nunukan.

Tujuan dari kegiatan vaksinasi massal ini guna mendukung Pemerintah dalam mempercepat terbentuknya Herd Immunity (Kekebalan Komunal) bagi menekan kasus Covid-19.

Terpantau sampai sekitar pukul 9.30 Wita pelajar dan masyarakat yang ingin mendapatkan vaksinasi terus berdatangan ke Gedung Aztrada 88 untuk melakukan vaksinasi hingga saat ini kegiatan masih berlangsung.#Fik.

Bagikan :