Press "Enter" to skip to content

Ukir Sejarah, Lapas Nunukan Juarai Turnamen Futsal SMANSA 24 CUP I.

NUNUKAN, marajanews.id – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Nunukan menjuarai turnamen futsal Alumni Samansa 24 CUP I, selasa (14/12) di GOR Dwikora Nunukan.

Turnamen ini digelar sejak 10 hingga 14 desember 2021 itu mengumumkan Lapas Nunukan FC sukses meraih Juara 1 antar Football Club di Kabupaten Nunukan.

Pada babak penyisihan pelaksanaan kegiatan dilaksanakan di lapangan futsal akbar Nunukan dan pada babak 16 besar hingga final pertandingan dilaksanakan di Gor Dwikora Nunukan.

Lapas NunukanDilaksanakannya turnamen ini merupakan ajang mencari atlet berbakat dan juga sebagai ajang silaturahmi Masyarakat Kabupaten Nunukan yang selama 2 tahun ini menerapkan PPKM akibat pandemic covid-19.

Kegiatan ini dihadiri Bupati Nunukan, Hj. Asmin Laura dan Wakil Bupati H. Hanafiah yang menyaksikan pertandingan secara live di Tribun tamu undangan.

Pertandingan bergengsi tersebut memperebutkan juara I antara Lapas Nunukan FC Melawan Ikapi FC malam tadi.

Lapas Nunukan FC berhasil keluar sebagai Juara I usai menang aduh pinalti dengan skor 9 – 8 kemenangan untuk Lapas Nunukan FC.

Ketua Panitia Open Tournament Futsal Alumni Smansa 24 Cup I, Azwar mengatakan, pertandingan diikuti sebanyak 29 tim, bukan hanya diikuti pemain lokal, namun juga turut dihadiri pemain futsal dari luar daerah diantaranya terdapat juga 02 orang Pemain Timnas.

Kalapas Nunukan
Kalapas Nunukan, Taufiq Hidayat.

Dalam Kesempatan kali ini Kepala Lapas Nunukan, Taufiq Hidayat memberikan apresiasi dan bangga kepada pegawai Lapas Kelas IIB Nunukan yang ikut serta pada Turnamen futsal tersebut.

Ia berterimakasih kepada penyelenggara dan semua pihak yang mendukung Lapas Nunukan hingga mampu mengukir sejarah pertama kalinya di Nunukan dengan menjuarai salah satu turnamen futsal terbesar di Kabupaten Nunukan.

‘’Tim Lapas Nunukan FC sendiri di perkuat oleh beberapa pegawai local Nunukan dan beberapa pemain dari luar daerah, yang sukses berkolaborasi dengan baik dengan pegawai Lapas Nunukan serta berhasil membawa trofi juara I dan Piala Bergilir Open Turnamen Futsal Alumni Smansa 24 CUP I. Harapannya semoga pegawai Lapas Nunukan terus berlomba lomba meraih prestasi dan dapat mengharumkan Pemasyarakatan pada Masyarakat luas khususnya di Kabupaten Nunukan,’’ Pungkasnya.***

Sumber : Humas Lapas Nunukan – Rudi Rusdianto

Bagikan :